Breaking News

Bupati Lebak Iti Jayabaya dikritik Menko Puan karena Banyak Mengeluh

 
Bupati Lebak, Iti Jayabaya


Indoheadlinenews.com - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani, mengkritik sikap Bupati Lebak Iti Oktavia Jayabaya yang dinilainya terlalu banyak mengeluh. Kritik tersebut disampaikan Puan saat sambutan peresmian 10 jembatan gantung di Kabupaten Lebak, Rabu (17/2).

"Selama perjalanan ke sini (Terminal Aweh), Bupati ngeluh saja. 10 menit di perjalanan, Bupati curhat saja. Yang 10 (jembatan-red) saja belum diresmikan, sudah minta lagi. Kurangnya banyak banget lagi, 378 jembatan," kata Puan.

Puan merasa tidak nyaman dengan sikap Iti tersebut. Puan menilai persoalan pembangunan, tidak bisa hanya dibebankan kepada Pemerintah pusat, juga menjadi tanggung jawab pemerintah provinsi dan kabupaten kota. Seluruh unsur pemerintahan harus sama-sama bersinergi untuk melakukan pembangunan.

"Yang terpenting, dengan dibangunnya 10 jembatan yang sudah rampung itu agar dapat dipelihara dengan baik dan dapat digunakan sebaik mungkin. Jangan ada lagi anak sekolah menggunakan dan melalui jembatan yang tidak layak," ujar Puan.

Dalam acara tersebut hadir juga Gubernur Banten Rano Karno, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, puluhan pejabat baik Pemprov Banten dan maupun Pemkab Lebak, serta ratusan masyarakat Lebak. Peresmian jembatan gantung ini bertempat di Desa Aweh, Kecamatan Kalang Anyar, Kabupaten Lebak. (merdeka.com)

Tidak ada komentar