Ini Kronologi Penggerebekan Narkoba di Johar Baru yang Tewaskan 1 Pelaku
Indoheadlinenews.com -Polisi melakukan penggerebekan di rumah bandar narkoba di Tanah Tinggi, Johar Baru, Jakarta Pusat. Dalam penggerebekan itu, polisi menembak 1 orang pelaku bandar narkoba yang melawan.
Berikut kronologi kejadian penggerebekan seperti dituturkan Kapolres Jakarta Pusat Kombes Hendro Pandowo kepada detikcom, Jumat (22/1/2016).
Pukul 16.15 WIB
Petugas dari Polres Jakpus dan Polsek Johar Baru melakukan penggerebekan di TKP dipimpin oleh Kasat Narkoba Polres Jakpus AKBP JR Sitinjak. Saat penggerebekan, polisi mendapat perlawanan dari pelaku bernama Rico. Dia melakukan perlawanan dan membawa senjata api. Baku tembak pun terjadi.
Pukul 16.40 WIB
Dipimpin Kapolres Jakarta Pusat Kombes Pol Hendro Pandowo melakukan peringatan melalui mobil sound meminta agar pelaku menyerahkan diri kepada petugas.
Pukul 17.10 WIB
Pasukan Brimob masuk ke dalam rumah Pelaku dan melakukan penindakan
Pukul 17.30 WIB
Pelaku atas nama Rico dapat dilumpuhkan dan dipastikan korban meninggal dunia
Pukul 17.35 WIB
Polisi melakukan olah TKP oleh unit identifikasi Polres Jakpus dan Polda Metro Jay.
sumber: detiknews.com
Tidak ada komentar