Klarifikasi Sang Jenderal atas Pengakuan Seorang Siswi Yang Ngaku Anaknya, Ternyata Dia Juga Seorang Model
Indoheadlinenews.com - Deputi Bidang Pemberantasan BNN Irjen (Pol) Arman Depari membantah siswi yang memarahi Polwan Ipda Perida Panjaitan di Medan Sumatera Utara adalah putrinya.
"Anak saya tidak ada perempuan, yang diberitakan itu bukan anak saya. Tiga orang anak saya laki-laki dan tinggal di Jakarta semua," kata Arman dikutip dari Tribunnews.com, Rabu (6/4/2016) malam.
Arman Dapari mengatakan dia sudah meminta polisi di Medan untuk menelusuri siapa siswi SMA yang mecatut namanya itu.
"Saya sudah telepon Polrestas Medan untuk klarifikasi dan telusuri," kata mantan Kapolda Provinsi Kepulauan Riau ini.
Ditanya apakah ada upaya hukum terhadap siswi SMU itu?
"Saya belum berpikir ke ranah hukum, namun yang saya bisa pastikan itu tidak benar," kata dia.
Diberitakan sebelumnya, usai melaksanakan Ujian Nasional (UN), para siswa SMA di Kota Medan menggelar konvoi, Rabu (6/4/2016) siang.
Saat konvoi berlangsung, polisi menghentikan sebuah mobil Honda Brio karena membuka kap belakangnya di Jalan Sudirman dekat Hotel Polonia.
Saat diamankan polisi, penumpang mobil wanita cantik yang masih berseragam SMA marah-marah kepada Ipda Perida Panjaitan yang hendak menilang.
"Oke Bu, saya tidak main-main ya, saya tandai Ibu. Saya anak Arman Depari," katanya dengan menunjuk-nunjuk polwan tersebut.
Ipda Perida hanya membalas kata-kata wanita cantik tersebut dengan kata,"Ia....ia....ok ya...," katanya.
Saat wartawan konfirmasi lagi, apakah ia benar anak Deputi Bidang Pemberantasan BNN Irjend Arman Depari, ia tidak menjawab, hanya diam dan menutup wajahnya.
Usai ribut-ribut Ipda Perida membiarkan para siswi tersebut pergi.
"Kalian pulang ya, langsung ke rumah ya. Kami memang membubarkan konvoi anak sekolah, buat kalian juganya," ucapnya.
Ternyata Seorang Model
Siswi cantik yang sedang hangat jadi pembicaraan di dunia maya lantaran ulahnya melawan Polwan saat akan ditilang dan mengaku-ngaku anak jenderal diduga kuat adalah berprofesi sebagai model.
Dalam akun Instagramnya yang menggunakan nama @sonyadepari, cewek cantik berinisial SE ini mencantumkan nama Boesa Art Management dalam bio-nya.
Dalam foto-foto yang diunggah cewek ini juga menampilkan sejumlah foto dimana SE bergaya di depan kamera foto, dengan gaya seperti model profesional.
Bahkan ia memajang foto saat mengikuti ajang Medan Fashion Week yang digelar di RingRoad City Walks akhir tahun 2015 lalu. Saat itu SE tampil dengan busana hijab berwarna pink.
sumber: tribunnews.com
baca juga: - Innalillahi.... Ayah Sonya Depari Hembuskan Nafas Terakhir
- Sonya Depari yang Mengaku Anak Polisi Mungkin Biasa Hidup Mewah Kini Dibully Netizen
- FPI Ngebet Jatuhkan Ahok, Tapi FPI Tutup Mata Soal Sanusi Yang Korupsi
- Eksklusif! Kisah Anak Ahok vs Anak Lulung
- Terkuak!! Lulung Janji Fasilitasi Habib Rizieq Untuk Jegal Ahok
- Miris!! Para Istri DPR Menambah Kegaduhan di Tubuh DPR
- TERKUAK!! Ini Dia Profil Admin Situs Posmetro Yang Suka Menyebarkan Berita Hoax & Rasisme!
- PBB Ancam Polisikan Ahok
- Ini Profil Ledia Hanifa, Ustazah Pengganti Fahri Hamzah
- Ahok: Sunny Nggak Ada Hubungan dengan Veronica, Dia Sepupu Konglomerat
Harus di Proses Sesuai Hukum Yang Berlaku di NKRI, Agar Ke depannya, Entah Itu Anak Pejabat, Atau Sipil, Agar Lebih Menghormati Penegak HUKUM...........
BalasHapus